Mengenal Babus Shadaqah dan Balasan untuk Ahli Sedekah
Ayat Tentang Tolong Menolong

Date

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Daftar Isi

Terdapat pahala dan balasan untuk ahli sedekah. Seorang hamba yang sedekah dari harta yang halal, hati yang ikhlas dan murni untuk mendekatkan diri kepada Allah maka akan mendapatkan balasan yang istimewa pula dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

Anjuran untuk menunaikan infak dan sedekah telah dimuat berkali-kali dalam Al-quran, di antaranya Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman, “Katakanlah kepada hamba-hamba-Ku yang telah beriman: “Hendaklah mereka mendirikan shalat, menafkahkan sebahagian rezeki yang Kami berikan kepada mereka secara sembunyi ataupun terang-terangan sebelum datang hari (kiamat) yang pada hari itu tidak ada jual beli dan persahabatan.” (QS. Ibrahim: 31)

 

Hakikat Harta dan Balasan untuk Ahli Sedekah

balasan bagi ahli sedekah

 

Sesungguhnya setiap manusia lahir tidak membawa harta apapun ke dunia ini, namun Allah Subhanahu Wa Ta’ala dengan kasih sayangnya memberikan banyak kenikmatan kepada hamba-hambanya, salah satunya dengan memberikan rezeki.

Hakikatnya, harta adalah cobaan. Apakah dengan harta tersebut kita menjadi manusia yang bersyukur atau manusia yang kufur. Harta tersebut juga akan menjadi ujian bagi manusia, bila diperoleh dengan cara yang halal maka akan dihisab dan bila harta tersebut haram maka akan mendapatkan azab. Lalu, apakah harta tersebut membuatnya menjadi kikir atau justru menjadi dermawan?

Lalu, bagaimana balasan untuk ahli sedekah?

Baca juga: Sedekah Jariyah: Pengertian, Dalil dan Macamnya

Balasan untuk Ahli Sedekah dalam Surah Al-Baqarah Ayat 245

BALASAN UNTUK AHLI SEDEKAH

Dalam Al-quran disebutkan bagi mereka yang bersedekah maka akan mendapatkan balasan berlipat ganda atas kerelaannya mengeluarkan harta di jalan Allah SWT.

مَنْ ذَا الَّذِي يُقْرِضُ اللَّهَ قَرْضًا حَسَنًا فَيُضَاعِفَهُ لَهُ أَضْعَافًا كَثِيرَةً ۚ وَاللَّهُ يَقْبِضُ وَيَبْسُطُ وَإِلَيْهِ تُرْجَعُونَ

“Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik (menafkahkan hartanya di jalan Allah), maka Allah akan meperlipat gandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak. Dan Allah menyempitkan dan melapangkan (rezeki) dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan.” (QS. Al-Baqarah: 245)

Mengenal Babus Shadaqah, Pintu Surga Khusus Sebagai Balasan untuk Ahli Sedekah

BALASAN UNTUK AHLI SEDEKAH

Sesungguhnya orang yang selalu bersedekah akan dipanggil dari pintu surga yang khusus, yang Bernama bal al-shadaqah (pintu sedekah). Abu Hurairah ra. meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW bersabda, “Barang siapa yang memberi nafkah kepada sepasang suami istri yang menikah karena Allah, maka di surga nanti dia akan dipanggil, ‘Wahai hamba Allah, ini adalah kabar gembira: siapa saja yang termasuk ahli shalat, dia akan dipanggil dari pintu shalat; siapa saja yang termasuk kelompok orang yang berjihad, maka dia akan dipanggil dari pintu jihad; siapa saja yang termasuk orang yang sering bersedekah, maka dia akan dipanggil dari pintu sedekah; siapa saja yang termasuk orang yang shaum, maka dia akan dipanggil dari salah satu pintu surga yang Bernama Rayyan.” Abu Bakar ra. berkata, “Wahai Rasulullah, apakah setiap orang akan dipanggil dari pintu-pintu itu, sesuai dengan amal yang dilakukannya?” Rasulullah SAW menjawab, “Ya, dan aku berharap engkau termasuk dari mereka.”

Baca juga: 8 Hadist yang Memotivasi untuk Bersedekah

Allah Subhaanahu Wa Ta’ala berfirman:  “Sesungguhnya hartamu dan anak-anakmu hanyalah cobaan (bagimu), di sisi Allah-lah pahala yang besar.” (QS. At Taghabun 64 :15)

Itulah tadi informasi tentang “Babus Shadaqah:Babus Shadaqah: Pintu Surga Sebagai Balasan untuk Ahli Sedekah”. Mudah-mudahan menjadi motivasi dan pengingat kita bersama untuk lebih gemar berbagi dan bersedekah sebagai bentuk syukur kita atas semua rizkiNya.

Baca juga: 5 Manfaat Sedekah Jumat yang Tidak Boleh Terlewat

Bersihkan harta dengan tunaikan zakat, infak dan sedekah melalui: bantusesama.or.id

 

Atau ke nomer berikut:

BSI 685 664 7010

Mandiri 167 000 2432 085

BCA 066 327 1960

Bank Muamalat 3050 7000 73

A.n Yayasan Ukhuwah Care Indonesia

 

Informasi lengkap dan konfirmasi:

Telp. (021) 8896 0316

Hotline. +62 8222 3339 773

Referensi: ‘Iwadh, Ahmad ‘Abduh, 2008, Mutiara Hadis Qudsi  Jalan Menuju Kemuliaan dan Kesucian Hati, Bandung: PT Mizan Pustaka

More
articles