Kolaborasi Santunan 1000 Yatim UCare Indonesia Bersama Anggota FOZ Bekasi Raya
Kolaborasi Santunan 1000 Yatim

Date

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Daftar Isi

Kolaborasi Santunan 1000 Yatim FOZ Bekasi Raya

Kolaborasi Santunan 1000 Yatim
Foto 1: Dokumentasi Sambutan Kepala Sekolah SDIT Gameel Akhlaq

Setelah sebelumnya mengadakan santunan dalam program Asa Anak Indonesia. Tepat pada Senin (21/11) FOZ Bekasi Raya kembali mengadakan kegiatan Santunan 1000 Yatim yang dilaksanakan di empat titik, salah satunya ada di SD-SMP IT Gameel Akhlaq. UCare Indonesia yang merupakan salah satu lembaga anggota Forum Zakat Bekasi Raya turut berkolaborasi dalam memberikan santunan kepada 40 anak yang bersekolah di 4 sekolah berbeda, yaitu SDIT Gameel Akhlaq, SDIT Insan Rabbani, SDN Bantar Gebang 6, dan SD Islam Baabut Taubah.

Baca juga: Peduli Yatim, FOZ Bekasi Raya Kolaborasi Bersama UCare Indonesia dan 7 Lembaga Zakat dalam Program Asa Anak Indonesia

UCare Kolaborasi Santunan 1000 Yatim di SDIT Gameel Akhlaq

Acara dilaksanakan di Aula SDIT Gameel Akhlaq, dimulai pada pukul 08.30 WIB oleh MC, kemudian sambutan yang diisi oleh Kepala Sekolah SDIT Gameel Akhlaq yaitu Pak Agung Nursidik, S.Pd., M.Pd., serta sambutan dari UCare Indonesia yang diisi oleh Pak Teguh Wahyudi, S.E., CPA sebagai perwakilan manajemen UCare Indonesia.

Kolaborasi Santunan 1000 Yatim
Foto 2: Dokumentasi Panggung Utama Santunan 1000 Yatim di LAZ Al-Kahfi

Acara dilakukan secara hybrid, di mana acara via zoom dilakukan di awal acara kemudian dilanjutkan dengan acara offline. Acara via zoom dilakukan dengan menonton bersama di Aula SDIT Gameel Akhlaq. Acara ini berisi penampilan marawis, sambutan oleh Ketua LAZ Al-Kahfi, Ketua FOZ Bekasi Raya, dan ditutup dengan doa dari MUI.

Acara dilanjutkan secara offline, terdapat game dan pembacaan kisah kepada anak-anak yatim. Kemudian dilakukan pembagian santunan dan bingkisan yang dilakukan oleh tim Ucare Indonesia, serta foto bersama.

Kolaborasi Santunan 1000 Yatim 5
Foto 3: Penyerahan Santunan UCare di SDIT Gameel Akhlaq

Bahwasanya kegiatan santunan 1000 anaky atim diselenggarakan di beberapa titik. Sebagian di sini ada di LAZ Alkahfi sebagai panggung utama, UCare bekerjasama dengan Gameel Akhlak, LAZGIS menyelanggarakan di 2 titik yaitu di Jatibening dan Karawang, Pondok Sedekah Indonesia juga mengadakan santunan anak yatim sebagai kolaborasi dari FOZ Bekasi Raya.” Ujar ketua FOZ Bekasi Raya.

Kolaborasi Santunan 1000 Yatim 2
Foto 4: Tim UCare Melakukan Penyerahan Santunan UCare Kolaborasi dengan SDIT Gameel Akhlaq

Kolaborasi Santunan 1000 Yatim Wujud Peduli Sesama

Kegiatan santunan 1000 anak yatim ini sebenarnya melanjutkan dari setahun yang lalu, karena masa covid banyak anak-anak yang yatim menjadi korban dari covid. Sehingga ini menjadi kepedulian kami dari OPZ yang tergabung dalam FOZ Bekasi raya untuk memperhatikan mereka semua,” ungkap Muhammad Anwar Mughni selaku Ketua FOZ Bekasi Raya.

Harapan kami kemanfaatan ini bisa terus tergulir, tentu sebagaimana kami sampaikan dalam sambutan tadi bagaimana kegiatan ini tidak bisa berjalan dengan baik tanpa kolaborasi. Karena dengan bersama-sama permasalahan kemiskinan, ekonomi masyarakat, akan bisa terselesaikan tahap demi tahap.” Lanjutnya kemudian.

Mari bergabung untuk penuhi kebutuhan anak-anak yatim dengan terus berbagi hingga kolaborasi santunan 1000 yatim dan anak yatim lainnya yang perlu diperhatikan kehidupannya dengan donasi terbaik sahabat.

Rekening untuk Infak dapat disalurkan melalui:

BSI 685 664 7010

BCA 066 327 1960

Mandiri 167 000 2432 085

A.n Yayasan Ukhuwah Care Indonesia

 

Informasi lengkap dan konfirmasi:

Telp. (021) 8896 0316

Konfirmasi:  0822 2333 9773

More
articles