8 Rasa Lelah Yang Disukai Allah SWT

Date

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Daftar Isi

Pernahkah sahabat merasa lelah setelah menjalani aktivitas seharian penuh? Atau bahkan merasa lelah secara tiba-tiba? Percayalah itu semua adalah manusiawi. Suatu kewajaran bila pada masanya merasa lelah, capek, dan letih.

Namun, kabar gembiranya ternyata ada 8 rasa lelah yang disukai oleh Allah SWT. Tak hanya itu, rupanya rasa lelah juga bisa menjadi pengampun dosa-dosa yang seorang hamba miliki.

Rasulullah SAW bersabda:

Setiap musibah yang menimpa mukmin, baik berupa wabah, rasa lelah, penyakit, rasa sedih, sampai kekalutan hati, pasti Allah menjadikannya pengampun dosa-dosanya.” (HR Bukhari dan Muslim)

Nah, penasaran dong apa aja sih 8 rasa lelah yang disukai oleh Allah Azza wa Jalla?

Berikut adalah 8 (Delapan) jenis lelah yang disukai oleh Allah SWT

(1). Lelahnya orang yang mencari nafkah untuk keluarganya.

Artinya: “Apabila telah ditunaikan shalat, maka bertebaranlah kamu di muka bumi; dan carilah karunia Allah dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu beruntung.” (QS. al-Jumū’ah:10)

(2). Lelahnya orang yang berjihad di jalan Allah.

Artinya: “Sesungguhnya Allah telah membeli dari orang-orang mukmin diri dan harta mereka dengan memberikan surga untuk mereka. Mereka berperang pada jalan Allah; lalu mereka membunuh atau terbunuh. (Itu telah menjadi) janji yang benar dari Allah di dalam Taurat, Injil dan Al Quran. Dan siapakah yang lebih menepati janjinya (selain) daripada Allah? Maka bergembiralah dengan jual beli yang telah kamu lakukan itu, dan itulah kemenangan yang besar.” (QS. at-Taubah: 111)

(3). Lelahnya orang yang berdakwah dan menyeru pada kebaikan.

Artinya: “Dan siapakah yang paling baik perkataanya dari pada orang yang menyeru kepada Allah dan mengerjakan kebajikan dan berkata: sungguh aku termasuk orang-orang muslim yang berserah diri” (Qs. Fussilat: 33)

(4). Lelahnya orang yang belajar dan menuntut ilmu.

Artinya: “Niscaya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat.” (QS. Al Mujadalah: 11)

(5). Lelahnya orang yang mengurus keluarga.

Artinya: “Hai orang-orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu; penjaganya malaikat-malaikat yang kasar, keras, dan tidak mendurhakai Allah terhadap apa yang diperintahkan-Nya kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan.” (QS. at-Taḥrīm: 6)

(6). Lelahnya orang yang beribadah dan beramal soleh.

Artinya: “Demi masa, Sesungguhnya Manusia dalam kerugian. Kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran.” (QS. Al ‘Ashr: 1-3)

(7.) Lelahnya orang yang mengandung, melahirkan dan menyusui anak.

Artinya: “Dan Kami perintahkan kepada manusia (berbuat baik) kepada dua orang ibu-bapaknya; ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam dua tahun. Bersyukurlah kepada-Ku dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-Kulah kembalimu.” (QS. Luqmān:14)

(8). Lelahnya orang yang dalam kesusahan, kekurangan dan sakit.

Artinya: “Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar.” (QS. Al-Baqarah:155)

Semoga lelah yang saat ini sahabat hadapi itu semua karena Allah. Sebab, berbagai aktivitas, kegiatan dan kesibukan yang kita jalani, selalu diniatkan sebagai cara untuk mendekatkan diri kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Aamiin

Baca Juga: Ternyata Inilah Manfaat Sedekah Subuh

Alhamdulillah tiba di hari Jumat, hari terbaik untuk infaq dan sedekah.

Mau bayar sedekah, tanpa harus ribet keluar rumah? Mudah aja, yuk sedekah digital sekarang melalui:

BSI (BSM) 7100 3000 14

Mandiri 167 000 2432 085

BNI Syariah 068 566 4701

BCA 066 327 1960

A.n Yayasan Ukhuwah Care Indonesia

Informasi dan konfirmasi melalui:

Telp. (021) 8896 0316

Hotline. +62 8222 3339 773

Informasi lengkap dan sapa kami melalui:

Instagram : @lazucare

FB : UCare Indonesia

Twitter : @ucareindonesia

You Tube : LAZ UCare

Telegram : https://t.me/UCareIndonesia

Website : https://www.ucareindonesia.org

Website Donasi : https://donasi.ucareindonesia.org/

Email : sapakami@ucareindonesia.org

More
articles