Jatiwaringin – Pada hari Sabtu (8/2/2025) telah sukses dilaksanakan kegiatan Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis) UCareXAsrirunners di Jatiwaringin, Bekasi. Program ini menghadirkan layanan pemeriksaan kesehatan berupa pengecekan gula darah, kolesterol, dan asam urat bagi masyarakat sekitar, khususnya para lansia yang membutuhkan pemantauan kesehatan secara rutin.
Kolaborasi UCareXAsriRunners: Hadirkan Prolanis Bagi Masyarakat Setempat



LAZ UCare Indonesia berkolaborasi dengan komunitas AsriRunners dalam rangka memperingati 1 tahun perjalanan AsriRunners dengan menghadirkan layanan kesehatan. Pemeriksaan kesehatan ini dilakukan di mobil klinik, memberikan akses mudah dan cepat bagi warga yang ingin mengecek kondisi kesehatan mereka. Sebanyak 100 peserta turut serta dalam pemeriksaan ini, yang berlangsung dengan penuh antusiasme.
Pentingnya Cek Kesehatan Secara Berkala

Menurut para pelaksana kegiatan, program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemeriksaan kesehatan secara berkala. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah silaturahmi dan taaruf antara LAZ UCare Indonesia dengan warga Jatiwaringin, mempererat hubungan sosial serta kepedulian terhadap sesama.
“Alhamdulillah, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi warga, terutama lansia yang membutuhkan pemantauan kesehatan secara berkala. Dengan adanya pemeriksaan ini, mereka bisa mengetahui kondisi kesehatan lebih dini dan mendapatkan tindakan yang tepat,” ungkap perwakilan UCare Indonesia.
Antusiasme Masyarakat dengan Kegiatan Prolanis UCare



Masyarakat setempat menyambut baik inisiatif ini dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara berkala. Program kesehatan berbasis komunitas seperti Prolanis UCareXasrirunners diharapkan dapat menjadi model keberlanjutan dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui layanan kesehatan yang mudah diakses.
Baca juga: Program Prolanis UCare Berikan Layanan Cek Kesehatan untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Warga



Dengan suksesnya acara ini, diharapkan semakin banyak pihak yang turut serta dalam upaya peningkatan kesehatan masyarakat, sehingga kolaborasi semacam ini dapat berkembang lebih luas lagi di masa mendatang. UCare Indonesia dan AsriRunners berkomitmen untuk terus menghadirkan program-program bermanfaat demi kesejahteraan masyarakat.